
HALO SOBAT FOSCA!
Apa kabar nih? Semoga baik-baik saja ya.
Pada artikel kali ini kita akan membahas sesuatu yang umum tetapi masih banyak menyepelekan nih. Kalo disepelekan bisa berakibat fatal loh.
Yup, kali ini kita akan membahas tentang gejala awal kanker yang tidak boleh kita sepelekan. Simak sampai akhir ya Sobat FOSCA!
Kanker dan Penjelasan Panjaaangnya
Menjadi penyebab kematian kedua terbanyak di dunia, kanker merupakan salah satu penyakit mematikan yang populer di kalangan masyarakat. Meskipun bukan merupakan penyakit menular, kanker tetap sangat beresiko bagi pengidapnya. Penyakit tersebut disebabkan oleh pertumbuhan sel abnormal yang tidak terkendali di dalam tubuh.
Ada beberapa jenis kanker yang sudah diketahui, contohnya Leukemia. Leukemia ini merupakan jenis kanker yang biasa menyerang anak-anak. Hampir 28% jenis kanker yang menyerang anak-anak adalah Leukemia. Jadi, dapat disimpulkan bahwa kanker itu bisa menyerang ke semua kalangan loh Sobat FOSCA!
Lalu, apakah kanker bisa disembuhkan?
Pasien dengan diagnosa kanker tidak bisa sepenuhnya dikatakan sembuh. Tetapi, banyak pasien yang pernah divonis kanker, ternyata masih bisa hidup bertahun-tahun. Bahkan bisa terlihat sehat seperti orang tanpa penyakit kanker. Dalam dunia medis sendiri, ada istilah yang disebut dengan remisi. Istilah remisi digunakan untuk pasien kanker yang sudah melakukan terapi, dan sudah dievaluasi, bahwa pasien tersebut tidak mengandung sel kanker lagi di dalam tubuhnya. Pada masa remisi tersebut, si pasien harus tetap kontrol secara teratur dan tetap menjaga tubuhnya agar selalu sesehat
Penyebab Kanker
Terbentuk pertanyaan yang menggumpal bagai awan di pertengahan akhir tahun. Apa saja yang mengakibatkan orang terkena kanker itu sendiri? Bagaimana bisa faktor-faktor tersebut dapat mempengaruhinya? SobFOS jangan khawatir, karena berikut sudah MinFOS rangkum dari sumber-sumber kedokteran terpercaya, seperti ini contohnya
- Paparan zat kimia dan radiasi secara berlebihan.
Zat karsogenik yang mengakibatkan kerusakan sel dan menyebabkan sel-sel membelah lebih cepat, yang pada akhirnya dapat mengakibatkan berkembangnya penyakit kanker.
- Virus, seperti human papilloma virus (HPV).
Tidak semua HPV dapat menyebabkan kanker. Ada beberapa jenis yang berbahaya, seperti HPV 16 dan HPV 18, yang berpotensi besar memicu terjadinya kanker serviks.
- Paparan sinar matahari terus menerus.
Sinar UV dapat menembus lapisan kulit luar dan masuk ke dalam lapisan kulit yang lebih dalam lagi, sehingga dapat merusak bahkan membunuh sel-sel kulit. Terkena paparan sinar ultraviolet selama bertahun-tahun dapat menyebabkan kamu terkena kanker kulit. Sinar UV juga mampu merusak DNA pada sel-sel kulit.
- Obesitas, hormon, atau peradangan.
Tipe sel khusus yang digunakan tubuh untuk melawan kanker, pada pengidap obesitas, akan tersumbat oleh lemak dan imbasnya, tidak berfungsi, sehingga sel kanker bisa berkembang bebas.
- Kebiasaan merokok dan gaya hidup.
Karena didalam asap yang dihasilkan dari rokok terdapat sekitar 100 senyawa yang bersifat pemicu timbulnya kanker (karsinogen), penyebab mutasi (mutagen), dan sebagian promotor tumor.
Gejala kanker
Rasa sakit sekujur tubuh pada pengidap kanker tulang. Sakit kepala yang berlangsung selama berhari-hari dan tidak membaik dengan pengobatan pada pengidap tumor otak. Rasa sakit juga bisa menjadi tanda stadium akhir kanker.
Penurunan berat badan tanpa sebab. Hampir setengah dari pengidap kanker mengalami penurunan berat badan tanpa sebab. Ini sering menjadi salah satu tanda yang kerap perhatikan pertama kali.
Kelelahan. Jika merasa lelah sepanjang waktu dan tidak membaik setelah beristirahat, segera periksakan diri. Ini menjadi salah satu gejala leukemia atau kanker usus besar dan perut.
Demam. Jika tinggi atau berlangsung lebih dari 3 hari, segera periksakan diri. Beberapa jenis kanker darah, seperti limfoma, menyebabkan demam selama berhari-hari atau bahkan berminggu-minggu.
Perubahan pada kulit. Mintalah dokter memeriksa tahi lalat, benjolan, atau tanda dan bercak yang baru tumbuh di kulit. Jika menjadi lebih gelap, terlihat kuning atau merah, gatal, atau tumbuh banyak rambut, itu bisa menjadi tanda kanker hati, ovarium, ginjal, atau limfoma.
Luka yang tidak sembuh. Bintik-bintik yang berdarah dan tidak kunjung hilang merupakan tanda kanker kulit. Pada pengidap kanker mulut, luka yang tak kunjung sembuh biasanya terjadi di mulut.
Pendarahan yang tidak biasa. Kanker berisiko mengeluarkan darah di tempat yang tidak seharusnya. Darah dalam feses adalah gejala kanker usus besar atau rektum. Adanya tumor di sepanjang saluran kemih juga dapat menyebabkan adanya darah dalam urin.
Anemia. Ini terjadi ketika tubuh tidak memiliki cukup sel darah merah, yang dibuat oleh sumsum tulang. Kondisi ini dapat terjadi akibat kanker, seperti leukemia, limfoma, dan multiple myeloma.
Dampak Kanker
Nah sobat FOSCA , jadi dalam kanker ini
memiliki dampak yang akan berpengaruh bagi tubuh loh!
Dampak yang akan terjadi yaitu Kanker sendiri dapat menggangu keseimbangan kimia normal dalam tubuh , sehingga menimbulkan komplikasi serius.
Masalah otak dan sistem saraf.
Kanker dapat menekan saraf terdekat dan menyebabkan rasa sakit dan hilangnya fungsi salah satu bagian tubuh.
Reaksi sistem kekebalan yang tidak biasa.
Cara menanggulangi kanker

Nah kalian tau gak sih gimana cara menanggulangi kanker dengan alami, nih kita kasih tau gimana cara mencegah kanker dengan alami
1. Batasi konsumsi daging dimasak sangat matang atau dibakar Melansir Buku Hidup Sehat Bebas Kanker (2014) oleh dr. Iskandar Junaidi, tidak baik mengkonsumsi daging yang dimasak atau dipanggang sampai gosong karena akan menghasilkan senyawa amino heterosiklik yang bersifat karsinogenik (penyebab kanker). Semakin lama daging dimasak, semakin banyak senyawa tersebut terbentuk. Amino heterosiklik paling banyak terdapat dalam daging bakar yang lapisan luarnya gosong atau hitam. Maka penting, batasilah konsumsi daging yang demikian sebagai cara mencegah kanker.
2. Batasi konsumsi lemak Beberapa penelitian mengungkap bahwa diet rendah lemak bisa membantu mencegah kanker. Jenis lemak yang dapat memicu kanker adalah lemak jenuh yang biasanya mudah ditemui dalam daging, mentega, makanan yang mengandung susu full-cream, dan asam lemak dalam margarin. Sedangkan, jenis lemak yang dapat membantu mencegah kanker adalah lemak tak jenuh seperti dalam minyak zaitun dan asam lemak omega-3 seperti dalam ikan salmon.
3. Banyak konsumsi sayuran dan buah
Semakin banyak mengonsumsi buah dan sayur, maka kian berkurang pula risiko seseorang terserang kanker. Sayur dan buah banyak mengandung antioksidan seperti vitamin A, vitamin C, dan vitamin E dan mineral selenium yang dapat mencegah kerusakan sel penyebab kanker. Konsumsi buah dan sayur yang direkomendasikan sebagai cara ampuh mencegah kanker adalah minimal 5 kali sehari.
4. Perbanyak konsumsi makanan sumber serat Selain berfungsi sebagai antioksidan, buah dan sayur juga mengandung banyak serat. Serat ini berfungsi mengikat kolesterol dan estrogen dalam saluran pencernaan, sehingga kadarnya dalam darah akan berkurang. Dengan begitu, kejadian kanker bisa dicegah.
5. Banyak konsumsi olahan kedelai Makanan yang bersumber dari kedelai banyak mengandung estrogen tumbuhan (fitoestrogen), yang mirip estrogen tubuh, tapi lebih lemak. Fitoestrogen terikat pada reseptor sel yang sama dengan estrogen tubuh, sehingga dapat mengurangi risiko kanker, termasuk kanker payudara.
6. Batasi konsumsi alkohol
Jika Anda memilih untuk minum alkohol, lakukan hanya dalam jumlah sedang. Risiko berbagai jenis kanker, termasuk kanker payudara, kanker usus besar, kanker paru-paru, kanker ginjal dan kanker hati akan meningkat jika seseorang lebih banyak atau lebih sering mengonsumsi alkohol.
7. Olahraga teratur Melansir Health Line, studi mengungkap bahwa sejalan dengan meningkatnya aktivitas, maka risiko kanker akan berkurang. Berolahraga akan menurunkan kadar estrogen yang diproduksi tubuh, sehingga dapat mengurangi risiko kanker.
PENUTUP
Nah sekian artikel yang kami bawakan hari ini, semoga bermanfaat buat sobat fosca lainya ya etss tapi jangan lupa untuk terus tungguin artikel-artikel menarik lainya yang gak bakal kalah seru dengan artikel ini jadi gak sabar kan heheheh , see u !!
Sumber
https://health.kompas.com/read/2020/07/11/133200368/12-cara-mencegah-kanker-secara-alami?page=all
https://fk.ui.ac.id/infosehat/penderita-kanker-tak-bisa-sembuh-total-tapi-bisa-dapat-remisi/
https://www.alodokter.com/8-jenis-kanker-yang-sering-menyerang-anak-ini-gejalanya
Mengenal Berbagai Penyebab Kanker – Alodokter
Beberapa Faktor dalam Mimpi yang Berhubungan dengan Supranatural – Minews ID
Bisa Sebabkan Kanker, HPV Ada Banyak Jenisnya (halodoc.com)
Penjelasan tentang Karsinogen, Senyawa Penyebab Kanker • Hello Sehat
Sering Terpapar Matahari Bisa Sebabkan Kanker Kulit (halodoc.com)